Inilah 5 Kampus Swasta yang Mempunyai Jurusan K3 Terbaik – Kedokteran, kebidanan serta keperawatan merupakan salah satu jurusan yang paling banyak diminati oleh orang-orang yang ingin terjun ke dunia kesehatan atau pengobatan. Padahal, masih banyak jurusan kesehatan lain yang bisa dipilih dan dipertimbangkan, apalagi jika memikirkan peluang kerja di masa depan.
Salah satu jurusan yang memiliki peluang kerja besar ini adalah jurusan K3 atau Kesehatan dan Keselamatan Kerja. Seleksi untuk masuk ke perguruan negeri yang menyediakan jurusan ini memang sudah usai. Tapi, kamu tidak perlu berkecil hati karena masih banyak universitas swasta berkualitas yang membuka pendaftaran seperti beberapa universitas berikut ini.
Daftar Universitas Jurusan K3
1. Universitas NU Surabaya
Terbang kembali ke pulau Jawa, tepatnya di Surabaya, kamu bisa menemukan Universitas NU (Nahdlatul Ulama) Surabaya atau UNUSA. Kampus ini menyediakan jurusan D4 K3 dengan masa pendidikan 4 tahun dan jumlah SKS sebanyak 144-160 SKS di mana 4 SKS merupakan mata kuliah yang akan membantu dalam penulisan karya tulis ilmiah.
Untuk bisa belajar di universitas swasta yang ada jurusan K3 ini, kamu memiliki banyak peluang masuk karena UNUSA membuka banyak jalur. Ada jalur kemitraan, beasiswa, prestasi, mandiri, profesi, alih jenjang hingga kelas internasional. Adanya fasilitas pendaftaran online memudahkan setiap calon mahasiswa untuk mendaftarkan diri.
2. Universitas Malahayati, Bandar Lampung
Sudah menjadi rahasia umum bagi orang-orang yang berminat mempelajari kesehatan tapi tidak lulus tes PTN atau terlewat masa pendaftarannya akan memilih masuk ke Universitas Malahayati. Universitas ini juga merupakan salah satu universitas swasta yang ada jurusan K3 dengan kualitas yang tidak kalah dari PTN.
Konsentrasi K3 yang ada di kampus terbesar di Bandar Lampung ini berada di bawah Fakultas Kesehatan Masyarakat dengan akreditasi B. Adapun masa belajar atau kuliah S1 K3 ini adalah 4 tahun dan akan mempelajari kurang lebih 146 SKS di mana 103 SKS merupakan kompetensi utama dan 43 SKS sisanya adalah kompetensi pendukung.
Baca juga: 6 Daftar Kampus yang Memiliki Jurusan Ilmu Gizi Terbaik di Indonesia
Untuk kamu yang berminat untuk bergabung menjadi salah satu mahasiswa di kampus hijau Malahayati, pendaftaran mahasiswa baru masih terbuka lebar. Pendaftaran bisa dilakukan secara online langsung di situs Universitas Malahayati. Setiap mahasiswa memiliki kesempatan mendapatkan beasiswa sehingga siapapun bisa berkuliah.
3. Universitas Binawan, Jakarta
Tidak mau pergi jauh-jauh ke Sumatera hanya untuk mempelajari K3? Kamu bisa, kok, mendaftarkan diri di Universitas Binawan. Universitas yang memiliki visi menciptakan lulusan yang bukan hanya berkualitas nasional tapi internasional ini adalah salah satu universitas swasta yang ada jurusan K3 yang terakreditasi B.
Jurusan K3 di Binawan memang bukan S1 melainkan D4 dan berada di bawah Fakultas Kesehatan Masyarakat. Akan tetapi, ilmu yang akan kamu dapatkan tidak kalah dari semua mata kuliah yang diajarkan untuk lulusan S1 dan akan mendapatkan gelar STs. Kes. Masa belajar di jurusan ini adalah 4 tahun dengan jumlah total pembelajaran 145 SKS.
4. Universitas Darussalam Gontor
Rekomendasi universitas swasta yang ada jurusan K3 terakhir yang menyediakan jurusan K3 adalah Universitas Darussalam. Kampus yang berafiliasi dengan pondok pesantren ternama Gontor ini menerapkan sistem asrama pesantren. Jadi, selain belajar perkuliahan seperti biasa, selama di asrama setiap mahasiswa akan belajar bahasa Arab dan bahasa Inggris.
Universitas yang dikenal dengan sebutan UNIDA ini memiliki prodi D4 K3 ini terbukti sudah menghasilkan berbagai sarjana kompeten yang bisa masuk di perusahaan dan industri besar berkat persentase 60% praktek dan 40% teori. Tidak perlu khawatir dengan kualitas pengajarannya karena jurusan ini sudah terakreditasi B.
5. Institut Kesehatan Deli Husada, Deli Serdang
Program pendidikan D4 Kesehatan dan Keselamatan Kerja juga terdapat di Institut Kesehatan Deli Husada dengan akreditasi C. Sekali pun begitu, bukan berarti kualitas pendidikan serta fasilitas yang diberikan kalah jauh dari kampus-kampus dengan akreditasi B apalagi A karena Deli Husada selalu berusaha menghasilkan lulusan terbaik.
Lulusan dari universitas swasta yang ada jurusan K3 ini banyak yang diterima bekerja di luar negeri, terutama Jepang dan Arab Saudi. Untuk menghasilkan lulusan berkualitas seperti itu pihak kampus menyediakan dua rumah sakit tersendiri, asrama untuk para mahasiswa, CBT Center dan fasilitas pendukung lainnya.
Pendaftaran masuk ke Institut Kesehatan Deli Husada masih terbuka lebar dan pendaftaran dilakukan secara online. Siapkan saja uang pendaftaran sebesar Rp500.000 untuk mendapatkan formulir pendaftaran. Konfirmasi pembayaran dilakukan secara online di situs kampus Deli Husada.